6 Momen Lesty Kejora dan Rizky Billar Bertemu Siti KDI di Turki, Seru Joget Bareng
Pasangan selebriti Lesty Kejora dan Rizky Billar tengah menikmati babymoon mereka. Lesty dan Billar yang menikah awal 2021 itu memilih Turki sebagai destinasi liburan mereka.
Sepuluh hari menikmati indahnya Turki, Lesty dan Billar juga sempat bertemu dengan penyanyi dangdut, Siti KDI. Pertemuan dua penyanyi dangdut itu pun dibagikan lewat media sosial amsing-masing.
Terlihat Siti KDI bersama suami dan buah hatinya mengajak keluarga Lesti-Billar menikmati pemandangan dengan naik kapal feri. Pertemuan itu semakin seru ketika mereka berjoget bersama di atas kapal.
Curi perhatian, berikut ini 6 potret Lesty Kejora dan Rizky Billar bertemu Siti KDI di Turki yang dirangkum dari berbagai sumber oleh Liputan6.com, Minggu (31/10/2021).
1. Menikmati babymoon di Turki, Lesty dan Billar berkesempatan bertemu dengan Siti KDI.
2. Siti KDI diketahui memang tinggal di Turki bersama suami dan putrinya, Elif Kayla Perk.
3. Sebelum pulang ke Jakarta, Siti dan keluarga Lesty-Billar menyempatkan naik kapal feri bersama di Bosphorus, Turki.
4. Bertemu dengan penyanyi dangdut senior, terlihat Lesty dan Billar joget bareng penuh keseruan.
5. Suasana pertemuan di atas kapal itu tampak sederhana namun penuh kehangatan.
6. Ayah Lesty ungkap perasaan senangnya bisa bertemu langsung dengan Siti KDI yang dulu hanya dilihat dari televisi.
(*)