Skip to main content

Dinikahi dengan Mas Kawin Emas 199 Gram, Ini 8 Potret Momen Siraman dan Midodareni Putri Tanjung yang Dihadiri Sri Mulyani Hingga Yenny Wahid


Kebahagiaan tengah menyelimuti Putri Tanjung. Ia baru saja resmi dinikahi oleh Guinandra pada Minggu (20/3). Sehari sebelumnya, ia menjalani rangkaian siraman hingga malam Midodareni. Intip yuk foto-fotonya!


Putri Tanjung kini resmi menjadi istri dari Guinandra. Mereka menikah dengan mas kawin berupa seperangkat alat salat dan emas 199 gram.


Sehari sebelumnya, prosesi siraman dan midodareni digelar. Sejumlah publik figur diketahui hadir di momen itu. Di antaranya ada Angel Pieters hingga Anita Tanjung.


Putri sendiri tampil cantik dalam balutan kebaya merah. Menurut CNN Indonesia, baju kebaya merah itu bertabur swarovski. Tak heran Putri begitu elegan.


Setelah sungkem dan meminta ijin serta doa, acara siraman pun digelar. Selain khidmat, momen itu juga dipenuhi dengan canda tawa.


Betapa tidak, Chairul Tanjung beberapa kali melempar guyonan. "Saiki aku wong Jowo (sekarang saya orang Jawa)," ungkap CT, Sabtu (19/3) dilansir dari CNN Indonesia.


Chairul Tanjung sendiri lahir dari pasangan Ghafar Tanjung yang berasal dari Sibolga, Sumatera Utara dan Halimah kelahiran Cibadak, Jawa Barat.


Selain ada Anita Tanjung, acara tersebut dihadiri juga oleh Sri Mulyani, Annisa Pohan, hingga Yenny Wahid. Mereka tampil menawan bak ningrat.


Selain sang ayah, sejumlah publik figur juga turut 'mandikan' Putri Tanjung di momen siraman. Di antaranya ada Herawati Boediono, Mufidah Jusuf Kalla, Endang Nugrahani, Mien R Uni, Nina Akbar Tanjung, hingga Sri Mulyani.

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar