Skip to main content

Posting Foto Angelina Sondakh Kala Belum Berhijab, Keanu Bikin Aaliyah Terkenang Adjie Massaid


Setelah bebas dari penjara, artis yang juga politikus  Angelina Sondakh telah berkumpul dengan keluarga termasuk  Keanu Massaid.

Bebasnya sang ibu membuat anak  Adjie Massaid itu bisa kembali menghabiskan waktunya bersama sang ibu.

Lihat saja postingan instagramnya, @keanu_massaid, momen bersama  Angelina Sondakh pun diperlihatkan.

Pada awal kekebasan sang ibu, Keanu Massaid memposting foto memeluk sang ibu.

Itu menjadi foto pertamanya bersama sang ibu setelah bebas.

 Angelina Sondakh terlihat tertawa bahagia sembari memeluk sang anak.

Memakai baju berwarna merah dan jilbab krem, rona bahagia tergambar jelas.

Sementara, Keanu yang dipeluk terlihat bisa bermanja dengan sang ibu yang selama ini terpisah jeruji besi.

Senyum lebar diperlihatkan Keanu kala dipeluk sang ibu.

"My first picture with my mom," tulisnya.


Bukan hanya itu, postingan kebersamaan dengan sang ibu juga diperlihatkan di momen lain.

Terlihat Keanu dan Angie saling menyuapi kentang goreng.

"Dinner with my mom," tulisnya.


Meski begitu, Keanu rupanya masih merindukan sosok ayahnya,  Adjie Massaid.

Seperti postingan terbarunya, Keanu memajang foto berisi potret  Adjie Massaid dan  Angelina Sondakh.

Pada potret jadul itu,  Angelina Sondakh belum mengenakan hijab.

"I (emoji love) the decoration," tulisnya.


Postingan ini menuai komentar kakak sambungnya,  Aaliyah Massaid.

"daddy (emoji love)," tulisnya lewat @aaliyah.massaid.

Keanu kemudian membalasnya. "@aaliyah.massaid kaka when we hv dinnr with mom," katanya.

Perubahan  Angelina Sondakh Setelah Bebas

Artis sekaligus mantan politikus  Angelina Sondakh telah menghirup udara bebas.

 Angelina Sondakh resmi dinyatakan bebas dari penjara pada 3 Maret 2022 lalu.

Diketahui,  Angelina Sondakh telah menjalani masa hukuman selama 10 tahun.

Hal itu diketahui dalam video yang diunggah di kanal YouTube Indosiar Visual Mandiri, Minggu (13/3/2022).

Pasca bebas,  Angelina Sondakh tampak sibuk lebih mendekatkan diri dengan keluarga.

Kebebasan wanita yang akrab disapa Angie ini pun turut disambut adik mendiang  Adjie Massaid, Mudjie Massaid.

Mudjie mengaku bahagia karena sang kakak ipar dapat berkumpul dengan keluarga kembali.

"Kita sebagai keluarga senang banget ( Angelina Sondakh) sudah bersama keluarga lagi," kata Mudjie Massaid.

10 tahun terpisah, menurut Mudjie, Angelina Sondakh tak banyak berubah.

Perbedaannya, kini wanita 44 tahun itu lebih rajin dalam ibadah.

"Ibadahnya lebih kuat ya sekarang. Buat aku Angie is Angie. She's very nice to family. Itu yang paling penting," ucap Mudjie.

Diberitakan sebelumnya,  Angelina Sondakh mengungkapkan satu doa yang terus dipanjatkannya selama menghabiskan masa-masa di balik jeruji besi.

Sambil berlinang air mata, ia hanya berharap bisa bebas dan menemui kedua orang tuanya dalam keadaan sehat.

Hal itu disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Keema Entertainment, Senin (7/3/2022).

"10 tahun saya dalam penjara, doa saya hanya agar bisa bertemu dengan ayah dan ibu saya dalam keadaan sehat wal afiat setelah saya bebas nanti," ujar Angie.

"Dan Allah mengijabah doa saya," lanjutnya.

Angelina Sondakh kerap kali ketakutan saat mendapat kabar duka dari teman-teman satu tahanannya.

Ia tak bisa membayangkan hal buruk terjadi pada kedua orang tuanya saat dirinya tak berada di samping mereka.

"Ketika di dalam (penjara), setiap kali ada teman-teman saya yang nangis terus ditanya kenapa, 'ayah saya meninggal'," kata  Angelina Sondakh.

"Itu darah dari kepala sampai ujung kaki itu bikin saya ketakutan," sambungnya.

Karena ketakutannya ini, Angie selalu memohon kepada Allah SWT agar bisa dipertemukan kembali dengan orang tuannya dalam keadaan sehat.

"Karena doa saya dalam setiap sujud syukur saya salat dan semuanya," ucap Angie.

"Saya hanya berdoa 'ya Allah izinkanlah saya bertemu dengan orang tua saya ketika saya bebas nanti dalam keadaan sehat wal afiat'."

"Saya ingin bertemu dengan mami, saya ingin bertemu dengan daddy, saya ingin minta maaf. Saya ingin membahagiakan mereka."

"Dan setiap kali doa jamaah, saya selalu mendoakan agar orang tua saya dalam keadaan sehat wal afiat," paparnya.

Angelina Sondakh terjerat kasus korupsi pembangunan Wisma Atlet Palembang yang membuatnya harus mendekam di penjara selama 10 tahun.

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar