Fuji Beli Hewan Qurban Buat Vanessa Angel, Netizen Sayangkan Ini
Fuji An, adik suami Vanessa Angel, Bibi Ardiansyah, akan segera ikut qurban jelang hari raya Idul Adha 2022. Momen yang bikin terharu, di mana Youtuber itu membeli hewan qurban atas nama kedua kakaknya tersebut serta keponakannya, Gala Sky.
"Sapinya ada dua nih. Nah, satu ini Uti, Gala, Kak Vanes, ya gak sih? Uti, Gala, kak Vanes, da Febi," kata Fuji dalam sebuah video yang diunggah di Instagram @lambegosiip, dikutip VIVA, Jumat 1 Juli 2022.
Selanjutnya, hewan qurban satunya lagi akan atas nama anggota keluarga Fuji lainnya. Kendati begitu, cara Fuji dikritik oleh salah seorang anggota keluarga. Sempat membuat Fuji bingung, namun pada akhirnya menemukan titik terang agar bisa berqurban atas nama mendiang Vanessa Angel dan Bibi Andriansyah.
Menurut keluarga Fuji, hewan qurban pertama akan atas nama Bibi dan Vanessa bersamaan. Tak perlu penambahan anggota keluarga lainnya. Sementara hewan qurban lainnya, bisa atas nama Fuji, Gala, Frans dan Fadly.
"Jadi kalau yang satu ini atas nama kak Vanessa sama uda Febi, nggak apa-apa nggak ada, maksudnya maaf, orang yang hidupnya, nggak apa-apa?" tutur Fuji mengklarifikasi.
Fuji pun diberitahu bahwa hal tersebut sah-sah saja dilakukan. Terlebih, Fuji untuk berqurban atas nama mendiang Vanessa dan Bibi merupakan bentuk kewajiban serta ungkapan terima kasih untuk dukungan semasa hidupnya.
"Ya kamu berterima kasih atas didikannya selama ini," tutur anggota keluarga tersebut pada Fuji.
Namun, hal ini justru menuai kontroversi lantaran menilai video tersebut tak berfaedah. Bahkan, netizen bergunjing bahwa niat baik Fuji itu tak perlu direkam dan disebarluaskan sehingga menimbulkan opini buruk.
"Sebenernya bagus tapi kenapa harus divideoin. Gimana pahala qurbannya?" kata salah satu akun.
"Paling juga dibeliin orang. Dia mana punya duit," beber akun berbeda.
"1 sapi itu untuk 7 orang, bukan 2 orang. Jangan ngadi2 nyari muka," respons akun lain.
"Si mayang beli kebo apa beli ayam?" julid akun berbeda.
(*)