Rias Wajah Istri, Hasil Makeup MUA Dipuji Mirip Atalia Praratya
Transformasi makeup-nya bikin pangling.
Makeup artist (MUA) merupakan profesi yang identik dengan wanita. Namun,
cukup banyak pria yang berhasil menjadi MUA profesional dengan hasil
makeup sempurna.
Kemampuan pria dalam merias wajah dibuktikan oleh konten TikTok @arif_mua.
Dalam video tersebut, Arif merias wajah istrinya yang diandalkan sebagai
model. " Make upin istri sendiri karna sudah kaya model cantik," tulisnya
dalam keterangan video sambil menunjukkan proses makeup.
Ia memulai proses makeup-nya dengan menggunakan foundation di seluruh
wajah. Kemudian, foundation yang tampak lebih putih dibandingkan area
pundak itu diratakan dengan spons.
Beberapa saat kemudian, hasil makeup-nya pun ditampilkan. Istrinya tampak
flawless. Kulitnya pun terlihat lebih cerah dengan makeup seperti
boneka.
Alisnya dibuat lebih tinggi dengan sudut yang tidak terlalu tegas.
Sehingga, membuat wajah terlihat awet muda. Matanya pun terlihat bulat
dengan eyeshadow cokelat yang dibaurkan hingga ke bawah mata, pemakaian
bulu mata palsu, wing eyeliner, serta lensa kontak abu-abu.
Sementara wajahnya dirias dengan gaya blush 'demam' yang mencapai area
hidung, kontur, dan highlight. Bibirnya dirias dengan gaya ombre
berwarna pink yang berhasil membuat penampilannya tampak lebih kenyal
dan lembap.
Hasil makeup Arif menuai pujian warganet. Bahkan, salah satunya
menganggap hasil makeup itu membuat wajah istrinya mirip dengan istri
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, Atalia Praratya.
" Cantik banget," puji @kangkomen__.
" Kaget sama hasilnya , cantik banget," tulis @oliviadini0.
" Sekilas mirip istrinya kang ridwa kamil gubernur Jabar," komentar
@adinsi___ssti.
" Semoga nular cantiknya," kata @lismayurwitaa.
Transformasi Makeup Model MUA Dipuji Mirip Siti Nurhaliza
Kini, semakin banyak makeup artist (MUA) yang mampu mengubah penampilan
seseorang secara drastis. Cukup banyak juga warganet menganggap hasil
riasannya ditunjukkan oleh orang yang berbeda.
Padahal, hasil makeup tersebut terlihat sangat berbeda karena base makeup
yang digunakan lebih cerah, merata, dan flawless. Belum lagi, MUA juga
mempercantik beberapa fitur wajah agar penampilan klien semakin menarik di
momen spesialnya.
Pemakaian base makeup berwarna cerah pun bukan tanpa alasan. Base makeup
warna cerah cocok digunakan untuk pengantin agar riasannya tidak mudah
luntur di cuaca panas. Sehingga saat mulai memudar, warna riasannya
semakin menyatu dengan wajah.
Begitu pula saat ingin merias wajah model yang berkulit lebih gelap dan
kurang merata. MUA Ari Izam pun mengajari @atik_weddingorganizer untuk
memakai base makeup berwarna lebih cerah dari kulit asli model.
Di awal video, model tampil polos tanpa makeup. Meski tidak berjerawat,
terdapat hiperpigmentasi yang perlu disamarkan agar warna kulit lebih
merata.
Beberapa saat kemudian, penampilan model berubah menjadi lebih manis
dengan base makeup berwarna cerah, alis dan bulu mata tebal, eyeshadow
cokelat, lensa kontak, highlight, kontur, blush pink, serta lip gloss
nude.
Riasan yang berhasil membuat wajah model menjadi flawless itu banjir
pujian warganet. Bahkan, warganet mengklaim model mirip Siti Nurhaliza.
" Mashaa Allah cantiknyaaa," puji @balqiessyarifah.
" Jadi mirip siti nurhaliza..," komentar @erna_rumbai.
" Kereeeen," ujar @rinamenul.
" Pangling banget," kata @yokebethida_oei.
Sumber : dream.co.id
(*)