Skip to main content

Kiky Saputri Dibuat Pusing Jelang Nikah karena Hal Ini


Komika Kiky Saputri dan calon suaminya, M. Khairi, akan menggelar pernikahan dalam waktu dekat. Persiapan terkait hari istimewanya tersebut sudah hampir rampung.

Hanya saja, jelang pernikahan, ada yang membuat Kiky Saputri pening. Hal itu rupanya terkait daftar undangan.

"Nge-list tamu undangan, itu yang sempat bikin kepala cenat-cenut," kata Kiky Saputri di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, baru-baru ini.


Meski demikian, perempuan berusia 29 tahun itu sadar bahwa hal tersebut wajar dirasakan pasangan yang akan menikah. Sebab, mereka harus menyatukan keluarga satu sama lain.

"Karena ada dua keluarga yang harus diakomodir. Terus juga, kan, kita bagi sesi. Kan, akad itu nanti kebanyakan keluarga. Tapi, kan, pasti keluarga pengin ikut resepsi juga. Permasalahannya adalah nanti undangan itu, insyaallah, beberapa pejabat dan kalangan orang tuanya Khairi juga, kan, VVIP," tuturnya.

Oleh sebab itu, Kiky Saputri berupaya untuk mencari jalan tengah agar setiap keinginan para pihak yang berkepentingan bisa terakomodasi. Sebagai solusi, akhirnya ia dan Khairi memutuskan untuk membagi ke dalam tiga sesi acara.

"Makanya, teman-teman aku buat malamnya karena kita, kan, tiga acara. Itu yang bikin, 'Yang mana di sini, yang mana di sini,' itu yang bikin pusing," ucapnya.


Sekiranya akan ada 1.000 undangan dalam momen pernikahan Kiky Saputri nanti. Padahal, awalnya ia menginginkan konsep intimate untuk acara pernikahannya tersebut.

"Seribu undangan. Berarti, kan, 2 ribu orang, (karena) dikali dua. Tadinya, kan, enggak segitu. Tapi, kan, keluarga yang di kampung juga pasti pengin ikut merasakan bahagia kita berdua, jadi akhirnya banyak. Tadinya kita, kan, mau intimate," tandas Kiky Saputri.

Sumber : kumparan.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar