Ciuman Betrand Peto terlalu vulgar, warganet salfok dengan wajah Sarwendah yang terlihat risih: Wah ngeri...
Pasangan selebriti Ruben Onsu dan Sarwendah resmi mengadopsi seorang anak laki-laki berusia 13 tahun yang bernama Betrand Peto.
Keduanya resmi mengadopsi Betrand yang kemudian diberi nama Betrand Peto Putra Onsu pada tanggal 25 Juli 2019.
Kemudian, Ruben Onsu menceritakan bahwa alasan dirinya mengadopsi Betrand Peto adalah karena hatinya luluh ketika dipanggil dengan sebutan Bapak.
"Pada saat syuting MOP Music hari pertama, kok gue melihat anak ini mepet gue terus. Tapi enggak ada yang dia bicarakan," ujar Ruben Onsu, di kanal YouTube Ussy Andhika Official, dikutip HOPS.ID pada Kamis, 22 Desember 2022.
Ia juga menjelaskan bahwa dirinya tidak ingin dipanggil dengan sebutan bapak, akhirnya Betrand memanggilnya dengan sebutan Ayah yang membuat hatinya semakin luluh dan seakan memberikan harapan.
"Kok gue luluh ya. Dengar dia manggil gue ayah tuh seperti sebuah panggilan harapan," ungkap Ruben.
Akhirnya, Betrand Peto resmi diangkat menjadi anak sulung Ruben Onsu dan Sarwendah hingga kebahagiaan keluarga mereka semakin lengkap.
Namun, kebahagiaan tersebut semakin terusik semenjak usia Betrand Peto atau panggilan akrabnya Onyo menginjak remaja.
Banyak warganet yang mencibir Onyo ketika mencium maupun memeluk Sarwendah dan menganggap hal tersebut tidak lazim dilakukan oleh anak kepada ibunya.
Seperti dalam video baru-baru ini, terlihat Betrand Peto yang tengah mencium pipi Sarwendah. Warganet salfok dengan wajah dari wanita berusia 33 tahun tersebut yang terlihat begitu risih.
Dalam video yang dikutip Hops.ID dari akun Youtube short SobatJos pada Kamis, 22 Desember 2022.
Dalam video tersebut, Betrand Peto mencium pipi kanan Sarwendah, sementara pipi kiri dicium oleh Thalia, putri pertamanya.
Onyo mencium pipi Sarwendah sebanyak dua kali menggunakan bibirnya hingga berbunyi seperti kecupan.
Warganet merasa risih dan langsung memberikan komentar pedas.
“Oh no, nggak kuat aku melihatnya. Yang terlihat aja begitu, kalau yang nggak kayak apa ya,” tulis akun HD.
“Bibirnya tuh kalo cium, wah wah ngeri,” kata akun Caya***.
“Awalnya cuman cium tangan, kemudian pipi, dan selanjutya up to you,” ujar akun HD PR.
Sumber : Hops.ID
(*)