Skip to main content

The Hermansyah Mampir Menginap di Rumah Calon Besan, Inilah 9 Potret Rumah Sarah Menzel Kekasih Azriel Hermansyah di Jerman


Beberapa waktu lalu diketahui bahwa keluarga The Hermansyah pergi berlibur ke Eropa. Sejak berangkat pada 11 Desember 2022, keluarga Anang Hermansyah dan Ashanty tidak lupa untuk berkunjung ke rumah Sarah Menzel, kekasih dari Azriel Hermansyah. 

Kedatangan keluarga The Hermansyah ini pun disambut baik oleh keluarga Sarah Menzel. Meskipun saat itu Sarah tidak ada di sana, tetapi kehangatan antara kedua keluarga tetap tercipta. Lalu, seperti apa potret rumah Sarah Menzel di Jerman? Yuk, intip potretnya di bawah ini. 


Inilah potret rumah Sarah Menzel yang ada di Jerman. Tepatnya, berada di kota Denzlingen.   


Lokasi rumah Sarah Menzel terbilang cukup strategis karena terletak di tengah kota. Ketika musim dingin tiba, inilah potret yang tergambar.   


Selain berada di tengah kota, lokasi rumah Sarah Menzel juga dekat dengan fasilitas publik. 


Tak hanya area rumah yang luas, rumah Sarah Menzel juga terdiri dari 2 lantai dengan dominan warna putih dan bagian utama yang berwarna orange.   


Halaman rumah Sarah Menzel juga sangat luas. Di halaman ini terlihat Arsy dan Arsya yang sedang bermain.   


Sementara itu, untuk area dalam rumah juga tak kalah bagus. Diketahui bahwa jumlah ruang kamar di rumah Sarah Menzel ini cukup banyak. 


Diantara banyak kamar, ini merupakan ruang kamar yang paling besar. Desain dari kamar ini sangat unik, seperti kamar loteng di atas rumah. Bahkan, kamar ini memiliki balkon dan ranjangnya pun dapat digunakan oleh beberapa orang.


Selain kamar yang banyak dan luas, pemandangan dari jendela kamar pun membuat Ashanty terkesima karena keindahannya.   


Secara keseluruhan, desain dari rumah Sarah Menzel ini minimalis dan suasananya sangat nyaman. Tak heran, jika Ashanty selalu menyebutkan bahwa rumah calon besannya ini sangat membuatnya nyaman.  

Sumber : kapanlagi.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar