Skip to main content

Potret Terbaru Gracia Indri & Gisela Cindy 'Sister Goals Indonesia' yang Kini Hidup di Benua Berbeda


Gracia Indri dan Gisela Cindy adalah kakak adik selebriti yang sering disebut sebagai 'Sister Goals' karena memiliki kedekatan yang sangat erat. Nama Gracia dan Gisela dikenal oleh publik karena dulu sering membintangi sinetron dan FTV di layar kaca Indonesia. Namun, setelah dewasa terlihat kedua saudara ini tidak ada yang melanjutkan karir mereka di industri akting namun memilih hidup dengan karir yang baru.

Kini bagaimana  sosok terbaru kedua kakak adik tersebut? Yuk disimak berita foto ini!


Ini adalah potret Gracia Indri dan Gisela Cindy, saudara kakak adik yang sempat menghiasi layar kaca Indonesia namun kini memutuskan untuk hidup normal di luar negeri.


Meski merupakan seorang saudara kandung, kedua kakak adik ini justru tidak tinggal di negara yang sama.


Gracia Indri yang diketahui kini sudah berkeluarga dan memiliki suami bule memutuskan untuk menetap di negara kincir angin, yaitu Belanda. Sedangkan sang adik memutuskan untuk menetap dan berkarir di Kanada.


Meskipun hidup di benua yang berbeda, interaksi kakak adik ini tetap sering terlihat dari media sosial mereka. Tidak jarang kedua kakak adik ini melemparkan komentar satu sama lain di postingan Instagram mereka.


Gracia Indri diketahui kini memiliki seorang putri yang lahir pada tahun 2021 lalu. Sedangkan Gisela kini bekerja di sebuah perusahaan di Toronto sebagai Head Office.


Karena tinggal di negara yang berbeda dengan sang Ibu, tidak jarang Ibu Gracia dan Gisela terlihat bolak balik Belanda dan Kanada demi menjenguk kedua buah hatinya.


Mengungkapkan kebahagiaan dan kerinduan, Gisela juga kerap membagikan vlog dirinya tentang kesibukan dan pekerjaannya di Kanada melalui kanal Youtube miliknya.


Sedangkan Gracia lebih sering membagikan konten kehidupannya sebagai ibu dan istri melalui instagram pribadinya.


Meski kini sudah berada di benua berbeda, kedua kakak adik ini sering mengutarakan keinginannya untuk lebih sering bertemu. Semoga Gracia dan Gisela bisa sering-sering ketemu ya!

Sumber : kapanlagi.com

(*)
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar